Senin, 30 November 2009

Pengertian dan Macam-macam Perusahaan dan Badan Usaha

. Senin, 30 November 2009
90 komentar

Usaha, Perusahaan, dan Badan Usaha
Sistem perekonomian suatu negara digerakan oleh pelaku-pelaku kegiatan ekonomi yang menjalankan kegiatan produksi, distribusi, dan konsumsi. Kegiatan produksi umumnya dilakukan oleh perusahaan dan badan usaha yang menjalankan fungsi produksi untuk memenuhi kebutuhan baik berupa barang maupun jasa.

1. Pengertian Usaha
Setiap orang memerlukan barang atau jasa untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Dalam usaha memenuhi kebutuhan hidup tersebut, orang melakukan berbagai kegiatan atau pekerjaan seperti menjadi karyawan, sopir, petani, pedagang dan lain-lain. Dalam ilmu ekonomi kegiatan-kegiatan tersebut termasuk ke dalam kegiatan usaha. Pengertian usaha adalah kegiatan yang dilakukan manusia untuk mendapatkan penghasilan, baik berupa uang, barang mapun jasa yang digunakan untuk pemenuhan kebutuhan hidup guna mencapai kemakmuran.
2. Pengertian Perusahaan
Dalam usaha memenuhi kebutuhan hidupnya, manusia menggunakan barang dan jasa yang merupakan hasil kegiatan produksi. Kegiatan produksi yang dilakukan secara terorganisir dengan menggunakan faktor-faktor produksi umumnya dilakukan oleh perusahaan. Dengan demikian perusahaan diartikan sebagai bagian teknis dari kesatuan organisasi modal dan tenaga kerja yang bertujuan menghasilkan barang-barang atau jasa.
3. Pengertian Badan Usaha
Pada umumnya orang cenderung memahami bahwa perusahaan dengan badan usaha adalah sama. Namun jika kita menganalisis lebih mendalam, ternyata ada perbedaan pengertian antara perusahaan dan badan usaha.
Badan Usaha adalah kesatuan yuridis dan ekonomi yang mengelola perusahaan untuk menghasilkan keuntungan.
Perusahaan adalah bagian tekhnis dari kesatuan ekonomi yang menghasilkan barang dan jasa.
Jadi pengertian badan usaha adalah kesatuan yuridis dan ekonomis dari faktor-faktor produksi yang bertujuan mencari keuntungan dengan memberi layanan kepada konsumen yang memerlukan. Disebut kesatuan yuridis karena badan usaha umumnya berbadan hukum yang melakukan kegiatan ekonomi untuk memperoleh keuntungan.
Beberapa jenis badan usaha antara lain dibagi berdasarkan kepemilikan modal, lapangan usaha, jumlah pekerja, dan bentuk hukum.

I. Bentuk-bentuk badan usaha dari segi pemiliknya:

A. Pengertian Badan Usaha Milik Negara (BUMN)

Badan usaha milik negara (BUMN) adalah badan usaha yang modalnya berasal dari kekayaan negara yang disisihkan untuk menyelenggarakan suatu perusahaan. Contoh: PT. PLN PT. Kereta Api Indonesia (KAI), PT Pos, PT. Pelni, PT. Pertamina.

Pendirian badan usaha milik negara bertujuan untuk:
1) Memberikan sumbangsih pada perekonomian nasional dan penerimaan kas negara
2) Mengejar dan mencari keuntungan
3) Pemenuhan hajat hidup orang banyak
4) Perintis kegiatan-kegiatan usaha
5) Memberikan bantuan dan perlindungan pada usaha kecil dan lemah

B. Pengertian Badan Usaha Milik Swasta (BUMS)

Badan usaha milik swasta (BUMS) merupakan badan usaha yang modalnya dimiliki oleh swasta dengan tujuan utama mencari keuntungan. Contoh: PT. UNILEVER, PT. Jarum Kudus, PT. Indo Food Sukses Makmur.

C. Pengertian Badan usaha campuran

Badan usaha campuran merupakan badan usaha yang modalnya sebagian dimiliki oleh swasta dan sebagian lagi dimiliki oleh pemerintah.Contoh : PT. TELKOM

D. Pengertian Badan Usaha Milik Daerah

Badan usaha milik daerah adalah badan usaha yang modalnya sebagian atau seluruhnya milik pemerintah daerah dengan tujuan memberikan layanan kepada masyarakat setempat. Contoh: Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM), Perusahaan Dearah Pasar
(PD Pasar), PT Bank Jateng. PT. Bank DKI.

Pendirian badan usaha milik daerah bertujuan untuk:
1) Melayani kebutuhan masyarakat di daerah tersebut,
2) memperoleh keuntungan yang akan digunakan untuk pembangunan di daerahnya.

II. Badan usaha dilihat dari pengelolaanya(lapangan usaha):

A. Pengertian Badan usaha Industri

Badan usaha industri adalah perusahaan yang kegiatan usahanya mengolah ahan mentah menjadi barang setengah jadi atau barang jadi. Contoh: Home Industri Thinner, perusahaan pembuat roti, gula pasir, tepung dan kerajinan rotan dan lainnya.

B. Pengertian Badan usaha perniagaan/perdagangan

Badan usaha perniagaan adalah perusahaan yang kegiatan usahanya membeli dan menjualnya kembali tanpa mengubah bentuk barang dengan tujuan memperoleh keuntungan. Contoh: Hypermart, Retail, toserba, supermarket, perusahaan ekspor dan impor.

C. Pengertian Badan usaha Agraris/pertanian

Badan usaha agraris/pertanian adalah jenis perusahaan yang lepangan usahanya mengolah tanah sebagai faktor produksi utama. Contoh: Pertanian di Cilegon, perkebunan, perikanan darat, dan lain-lain.

D. Pengertian Badan usaha Ekstraktif/Pertanahan

Badan usaha ekstraktif adalah jenis perusahaan yang mengambil segala sesuatu yang disediakan oleh alam. Contoh : Pertambang Batu Bara (PT Fajar Bumi Sakti), penangkapan ikan, pengrajin garang, dan lain-lain.

E. Pengertian Badan usaha Jasa

Badan usaha jasa adalah perusahaan yang kegiatannya menyelenggarakan pelayanan jasa kepada orang lain yang membutuhkan dengan memperoleh imbalan. Contoh: Jasa Transportasi, jasa salon kecantikan, jasa perbankan, dan lain-lain.

III. Badan usaha dilihat dari segi legalitas hukum:

A. Pengertian Badan Usaha Perseorangan

Badan usaha perseorangan adalah perusahaan yang didirikan, dimiliki, dipimpin, dan dipertanggungjawabkan oleh perseorangan.

Kelebihan :
- Mudah cara pendiriannya
- Seluruh keuntungan menjadi milik sendiri
- Cepat dalam pengambilan keputusan
- Pemilik lebih leluasa mengelola usaha
Kelemahan:
- Modal usaha kecil sehingga sukar berkembang
- Seluruh kerugian menjadi tanggungan pemilik
- Hidup dan mati badan usaha hanya ditangan seseorang

Contoh: Toko Emas Mutiara milik Syafri,

B. Pengertian koperasi / UKM

1. Koperasi diartikan sebagai badan usaha yang beranggotakan orang seorang atau badan hukum koperasi yang melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip-prinsip koperasi sekaligus sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasar atas asas kekeluargaan. Menurut UU No. 25 Tahun 1992 pasal 1

Dari pengertian tersebut dapat ditarik beberapa konsep pokok, yaitu:
- Koperasi merupakan badan usaha
- Anggotanya terdiri dari orang seorang (koperasi primer) dan badan hukum-badan hukum
koperasi (koperasi sekunder)
- Kegiatannya berlandaskan prinsip-prinsip koperasi
- Berdasar atas asas kekeluargaan
2. Tujuan Koperasi
Dalam peraturan koperasi disebutkan tujuan koperasi yaitu sebagai berikut:
a) memajukan kesejahteraan anggota pada khususnya
b) menyejahterakan dan mencapai kemakmuran masyarakat pada umumnya
c) ikut membangun tatanan perekonomian nasional dalam rangka mewujudkan masyarakat yang maju, adil dan makmur berlandaskan Pancasila dan UUD 1945
3. Prinsip Koperasi
Sebagai salah satu kekuatan ekonomi sangat diharapkan peranannya dalam menunjang laju pertumbuhan ekonomi Indonesia, koperasi harus bekerja dengan berpedoman pada prinsip-prinsip koperasi.
a) Keanggotaan bersifat suka rela dan terbuka
b) Pengelolaan dilakukan secara demokratis
c) Pembagian sisa hasil usaha (SHU) sesuai dengan jasa usaha anggota
d) Pemberian balas jasa yang terbatas terhadap modal
e) Kemandirian
4. Jenis Koperasi
Koperasi Indonesia dibedakan menurut lapangan usahanya dan menurut keanggotaannya.
Menurut lapangan usahanya koperasi dibedakan menjadi empat, yaitu sebagai berikut:
a) Koperasi konsumsi, yaitu koperasi yang kegiatan usahanya menyediakan berbagai kebutuhan konsumsi anggotanya. Contoh: Koperasi sekolah.
b) Koperasi simpan pinjam, yaitu koperasi yang kegiatan usahanya melayani simpanan dan memberikan pinjaman kepada anggotanya.
c) Koperasi produksi, yaitu koperasi yang kegiatan usahanya memasarkan hasil produksi para anggotanya. Contoh: Koperasi Tahu Tempe Indonesia (Kopti), dan Koperasi Batik.
d) Koperasi serba usaha, yaitu koperasi yang kegiatan usahanya terdiri dari bermacam-macam jenis usaha seperti melayni konsumsi, simpan pinjam, distribusi, dan lain-lain. Contohnya: Koperasi Unit Desa (KUD)
Menurut keanggotaannya,koperasi dapat dibedakan menjadi empat, yaitu sebagai berikut:
a) Koperasi primer, yaitu koperasi yang anggotanya orang seorang atau individu.
b) Koperasi pusat, yaitu koperasi yang beranggotakan sekurang-kurangnya 5 badan hukum koperasi primer.
c) Koperasi Gabungan, yaitu koperasi yang beranggotakan sekurang-kurangnya 3 badan hukum koperasi pusat.
d) Koperasi Induk, yaitu koperasi yang beranggotakan sekurang-kurangnya 3 badan hukum koperasi gabungan.
5. Perangkat Koperasi
Dalam menjalankan kegiatan usahanya, koperasi membutuhkan perangkat organisasi yang terdiri dari rapat anggota, pengurus, dan pengawas.

C. Pengertian Firma

Badan usaha firma (Fa) adalah badan usaha yang didirikan dua orang atau lebih yang menjalankan kegiatan usaha dengan satu nama.Masing-masing sekutu (firmant) ikut memimpin perusahaan dan bertanggung jawab penuh terhadap hutang perusahaan.

Kelebihan:
- Modalnya lebih besar karena gabungan beberapa orang
- Kelangsungan hidup lebih terjamin karena dikelola oleh beberapa orang
- Bisa memanfaatkan keahlian masing-masing sekutu
Kelemahan:
- Tanggungjawab pemilik yang tidak terbatas terhadap hutang perusahaan
- Mudah terjadi perselisihan diantara sekutu perusahaan
- Apabila salah satu sekutu (firmant) melakukan kesalahan akibatnya ditanggung oleh
seluruh anggota firma
.

Contoh: Firma Hedge Fund Komoditas

D. Pengertian Persekutuan Komanditer (CV)

Persekutuan komanditer atau CV (dari bahasa Belanda Commanditair Vennootschap) adalah badan usaha yang terdiri dari satu atau beberapa sekutu komanditer.Sekutu komanditer adalah sekutu yang hanya menyerahkan atau menyertakan modal, dan tidak turut campur dalam pengelolaan perusahaan.

Pada CV dikenal dua macam
sekutu yaitu:
Sekutu aktif, yaitu sekutu yang ikut menyertakan modal sekaligus aktif mengelola
jalannya usaha.
Sekutu pasif atau sekutu komanditer, yaitu sekutu yang hanya menyertakan modal
saja dan tidak terlibat dalam pengelolaan usaha.
Kelebihan:
- Cara pendiriannya mudah
- Modalnya relatif besar yang bersumber dari para sekutu
- Sistem pengelolaan lebih baik
- Mudah memperoleh kredit dari bank
Kelemahan:
- Sekutu aktif memikul tanggungjawab yang tidak terbatas
- kelangsungan usaha sewaktu-waktu dapat terganggu
-kesulitan untuk menarik modal yang telah disertakan

Contoh: CV Anugerah

E. Pengertian Perseroan Terbatas (PT)

Perseroan terbatas (PT) disebut juga Naamloze Vennootschap (NV-Bahasa Belanda),adalah badan usaha yang dari persekutuan antara dua orang atau lebih yang modalnya diperoleh dengan cara menjual saham.

Saham adalah surat berharga dengan nilai nominal tertentu sebagai bukti kepemilikan
perusahaan. Saham dapat diperjualbelikan/dipindahtangankan melalui bursa/pasar
saham sesuai dengan besar kecilnya permintaan dan penawaran. Pemilik saham
memperoleh pembagian keuntungan perusahaan yang disebut deviden.
Kelebihan:
- Mudah memperoleh/menambah modal dengan jalan menjual saham
- Keprofesionalan pengelola lebih bisa diandalkan
- Pemilik saham dapat sewaktu-waktu memindahtangankan atau menjualnya kepada
orang lain
- Tanggung jawab pemilik sebatas saham yang dimilikinya
- Mudah memperoleh kredit dari bank
Kelemahan:
- Proses pendirian memerlukan perijinan yang lama dan berbelit
- Spekulasi saham dibursa saham menyebabkan labilnya permodalan perusahaan
- Rahasia badan usaha kurang terjamin

Contoh: PT Pertamina

F. Pengertian Waralaba

waralaba adalah perikatan dimana salah satu pihak diberikan hak memanfaatkan dan atau menggunakan hak dari kekayaan intelektual (HAKI) atau pertemuan dari ciri khas usaha yang dimiliki pihak lain dengan suatu imbalan berdasarkan persyaratan yang ditetapkan oleh pihak lain tersebut dalam rangka penyediaan dan atau penjualan barang dan jasa.

Contoh:Mc Donald

G. Pengertian Struktur Organisasi Bisnis

Struktur Organisasi adalah suatu susunan dan hubungan antara tiap bagian serta posisi yang ada pada suatu organisasi atau perusahaan dalam menjalankan kegiatan operasional untuk mencapai tujuan.

Contoh: PT. TIFICO Tbk

IV. Badan usaha dilihat dari jumlah pekerjanya (lain-lain):

A. Pengetian Badan Usaha Milik Desa

Badan Usaha Milik Desa (atau disingkat BUMDes) merupakan usaha desa yang dikelola oleh Pemerintah Desa, dan berbadan hukum. Pemerintah Desa dapat mendirikan Badan Usaha Milik Desa sesuai dengan kebutuhan dan potensi Desa. Pembentukan Badan Usaha Milik Desa ditetapkan dengan Peraturan Desa. Kepengurusan Badan Usaha Milik Desa terdiri dari Pemerintah Desa dan masyarakat desa setempat. Contoh: BUMDes di Kabupaten Banteng



[ Baca Selengkapnya ]...

Minggu, 29 November 2009

Cara Mempercepat Koneksi Internet:

. Minggu, 29 November 2009
0 komentar

Mau koneksi internet jadi cepat....
Nih caranya!!

Didalam dunia internet sering kita mengalami masalah internet yang lambat. Jadi kalau mau main serasa bosan dan tidak bersemangat lagi, betul!!. Disini saya akan member sedikit pengetahuan saya yang saya bagi untuk Anda.

Komputer identik dengan yang namanya cepat, Jadi kalau mau beli komputer. Sebaiknya, yang harus dipertimbangan tentu saja kecepatan prosessornya, karena kecepatan prosessor dapat berpengaruh terhadap kinerja komputer secara keseluruhan(maksimal).

Beban kerja komputer yang ditambah banyak pun, seperti menjalankan banyak aplikasi, dapat pula memperlambat kinerja komputer.

Ada 2 faktor yang dapat menyebabkan kinerja komputer melambat yaitu,

1. faktor hardware, dan

2. faktor software.

Hardware akan kedodoran saat harus menjalankan aplikasi-aplikasi yang berat dan dengan sumber daya besar, misalnya aplikasi grafis maupun game online. Sedangkan software, berpengaruh saat adanya virus dan malware yang menyerang serta adanya aplikasi lain yang ikut dijalan.

Bagi kebanyakan orang, komputer rasanya dianggap kurang apabila belum terhubung keInternet, apalagi sekarang banyak cara menghubungkan komputer ke internet yang menyebabkan pengguna internet di Indonesia bertambah banyak secara signifikan,

Anda tinggal pilih mau menggunakan broadband, DSL atau Dial-up. Ada beberapa operator seluler menawarkan tarif internet murah misalnya Speedy, axis,atau Indosat Mega Media (IM2) , jadi kita tinggal memilih mana yang menjadi keinginan kita, tapi terkadang harga berpengaruh terhadap kualitas layanan.

Pada saat kita menjalankan Internet(online), terkadang masalah yang muncul adalah loading yang lambat.

Untuk meningkatkan kecepetan akses internet di antaranya dengan menyetting browser, menggunakan openDNS / Google Web Accelerator.

- Setting melalui openDNS sendiri sebenarnya banyak yang meragukan apakah bisa membuat koneksi cepat atau tidak berpengaruh apa-apa, Sedangkan Google Web Accelerator didesain jika anda menggunakan koneksi broadband seperti cable dan DSL,serta untuk dial-up (mis. telkomnet instan atau speedy) juga dapat mempercepat koneksi. Untuk memakai Google Web Accelerator anda harus memenuhi kriteria antara lain Operating system harus windows XP / windows 2000 dan browser nya harus (minimal) IE 5.5+ atau Mozilla Firefox 1.0+. kalau untuk browser lain juga bisa tetapi harus menkonfigurasi proxy settingsnya dari browser anda dengan menambah 127.0.0.1:9-100 pada HTTP. Setelah melakukan instalasi, Google web accelerator akan menampilkan icon kecil di atas browser dan icon tray di pojok bawah layar desktop.

Untuk cara Setting Browser, silakan ikut langkah-langkah berikut:

Pengguna Internet Explorer:

1. Klik menu [Tools]
2. Pilih [Internet Option]
3.
Pilih tab [General]
4. Pada opsi “Temporary Internet Files” klik [Setting] lalu geser slider-nya ke arah kanan sampai maksimal
5.
close/refersh Browser

Pengguna Mozilla Firefox:

1. Buka browser Mozilla Firefox
2. Pada address bar ketikan : about:config
3. Double Klik “network.http.pipelining” dan “network.http.proxy pipelining” menjadi : true
4. Double Klik “network.http.pipelining.maxrequest” antara : 30 – 100 (makin besar makin cepat)
5. Terakhir, Klik kanan dimana saja dan pilih New -> Integer, Tuliskan : nglayout.initialpaint.delay lalu isi dengan : 0
6.
close Browser dan jalankan kembali/refersh browser



[ Baca Selengkapnya ]...

Sabtu, 28 November 2009

Menampilkan file yang hilang karena di hidden virus

. Sabtu, 28 November 2009
0 komentar

Diposting ini saya akan membahas tentang bagaimana memunculkan file yang hilang karena perbuatan virus yang menhiddennya. File yang saya berikan bukan software dan dalam pemakaiannya pun tidaklah rumit, hanya mengunakan program command Prompt dari windows.

Di sini saya mengunakan suatu file yang berekstensi .bat yang bekerja dalam bentuk perintah Dos.

Untuk membuat filenya, tahapnya seperti berikut:

- buatlah text document (dengan klik kanan-new-text document)

- kemudian masukkan text dibawah ini:

@ echo "Tools untuk unhidden file/folder"

@ echo "Created By Deddy"

@ echo "unhide files & folder ....."

@ attrib -R -H -S .\*.* /S /D

@ echo "Consider it done!!"

@ pause

- sesudah itu Anda save dengan nama showhidden (terserah). Kemudian yang harus Anda lakukan mengubah ekstensi dari showhidden.txt menjadi showhidden.bat

Untuk dapat memunculkan ekstensi pada tampilan windows, maka harus klik Tools-folder options-views-lalu hilangkan tanda centang di hide extentions for known file types

- simpan file ini pada folder atau drive yang dirasa datanya dihilangkan oleh virus, dan biarkan file ini bekerja sendiri hingga muncul dialog “press any key to continue”.

- Lalu enter saja atau klik tombol apapun.

Mudahkan, kalau begitu Untuk membuatnya saya serahkan kepada Anda



[ Baca Selengkapnya ]...

Cara MemperIndah Tampilan Background Flashdisk

.
0 komentar

Bagaimana cara membuat tampilan background flashdisk jadi bergambar?
Sebenarnya sangat mudah sekali, kemungkinan ada beberapa dari teman Anda yang tahu caranya…
Saya akan jelaskan Langkahnya, kalau kita buat sendiri:
1. buat text document atau yang biasa disebut notepad (dengan klik kanan dan pilih new dan klik text document).
2. Masukkan data/isi sesuai pada teks yang tertera dibawah:

[extshellfolderviews]
{BE098140-A513-11D0-A3A4-00C04FD706EC}={BE098140-A513-11D0-A3A4-00C04FD706EC}
[{BE098140-A513-11D0-A3A4-00C04FD706EC}]

Attributes=1
Iconarea_Image=ABC.jpg
Iconarea_Text=0x012c071d

[.shellclassinfo]
IconFile=%SystemRoot%\system32\SHELL32.dll
IconIndex=198
Confirmfileop-0

3. Setelah Anda masukkan teks tersebut Anda harus save/simpan dengan nama “Desktop”(tanpa petik). Setelah itu siapkan gambar yang akan di jadikan background dalam flashdisk Anda.
4. Teks yang tadi disimpan dalam bentuk desktop.txt, Anda harus mengubah Ekstensinya menjadi Desktop.ini
5. Setelah diubah, nama gambar harus disamakan dengan isi Desktop.ini (dengan mengklik file desktop.ini untuk masuk file tersebut, kemudian pada bagian Attributes=1 tepatnya di Iconarea_image=, Anda harus memasukkan nama gambar beserta Ekstensinya, yang Akan dijadikan Background.
6. Diharuskan file Desktop.ini tersebut harus selalu berdampingan dengan gambar tersebut.
7. Adapun caranya seperti gambar dibawah ini:

8. Setelah itu save/simpan, dan kemudian refresh. Maka akan muncul background(gambar pilihan).

Pengertian Manajemen beserta Fungsi-fungsinya

.
0 komentar

Pengertian Manajemen dan Fungsi-Fungsinya

(Definition and Functions of Management)

A. Pengertian Manajemen (Definition of Management)
Istilah manajemen, terjemahannya dalam bahasa Indonesia hingga saat ini belum ada keseragaman. Selanjutnya, bila kita mempelajari literatur manajemen, maka akan ditemukan bahwa istilah manajemen mengandung tiga pengertian yaitu :

1. Manajemen sebagai suatu proses,
2. Manajemen sebagai kolektivitas orang-orang yang melakukan aktivitas manajemen,
3. Manajemen sebagai suatu seni (Art) dan sebagai suatu ilmu pengetahuan (Science)
Menurut pengertian yang pertama, yakni manajemen sebagai suatu proses, berbeda-beda definisi yang diberikan oleh para ahli. Untuk memperlihatkan tata warna definisi manajemen menurut pengertian yang pertama itu, dikemukakan tiga buah definisi.

Dalam Encylopedia of the Social Sience dikatakan bahwa manajemen adalah suatu proses dengan mana pelaksanaan suatu tujuan tertentu diselenggarakan dan diawasi.
Selanjutnya, Hilman mengatakan bahwa manajemen adalah fungsi untuk mencapai sesuatu melalui kegiatan orang lain dan mengawasi usaha-usaha individu untuk mencapai tujuan yang sama.
Menurut pengertian yang kedua, manajemen adalah kolektivitas orang-orang yang melakukan aktivitas manajemen. Jadi dengan kata lain, segenap orang-orang yang melakukan aktivitas manajemen dalam suatu badan tertentu disebut manajemen.

Menurut pengertian yang ketiga, manajemen adalah seni (Art) atau suatu ilmu pnegetahuan. Mengenai inipun sesungguhnya belum ada keseragaman pendapat, segolongan mengatakan bahwa manajemen adalah seni dan segolongan yang lain mengatakan bahwa manajemen adalah ilmu. Sesungguhnya kedua pendapat itu sama mengandung kebenarannya.

Menurut G.R. Terry, manajemen adalah suatu proses atau kerangka kerja, yang melibatkan bimbingan atau pengarahan suatu kelompok orang-orang kearah tujuan-tujuan organisasional atau maksud-maksud yang nyata. Manajemen juiga adalah suatu ilmu pengetahuan maupun seni. Seni adalah suatu pengetahuan bagaimana mencapai hasil yang diinginkan atau dalm kata lain seni adalah kecakapan yang diperoleh dari pengalaman, pengamatan dan pelajaran serta kemampuan untuk menggunakan pengetahuan manajemen.

Menurut Mary Parker Follet, manajemen adalah suatu seni untuk melaksanakan suatu pekerjaan melalui orang lain. Definisi dari mary ini mengandung perhatian pada kenyataan bahwa para manajer mencapai suatu tujuan organisasi dengan cara mengatur orang-orang lain untuk melaksanakan apa saja yang pelu dalam pekerjaan itu, bukan dengan cara melaksanakan pekerjaan itu oleh dirinya sendiri.

Itulah manajemen, tetapi menurut Stoner bukan hanya itu saja. Masih banyak lagi sehingga tak ada satu definisi saja yang dapat diterima secara universal.

Menurut James A.F.Stoner, manajemen adalah suatu proses perencanaan, pengorganisasian, kepemimpinan, dan pengendalian upaya anggota organisasi dan menggunakan semua sumber daya organisasi untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

Menurut para Ahli lainnya:

1. Menurut Horold Koontz dan Cyril O'donnel:

Manajemen adalah usaha untuk mencapai suatu tujuan tertentu melalui kegiatan orang lain.

2. Menurut Lawrence A. Appley:

Manajemen adalah seni pencapaian tujuan yang dilakukan melalui usaha orang lain.

3. Menurut Drs. Oey Liang Lee:

Manajemen adalah seni dan ilmu perencanaan pengorganisasian, penyusunan, pengarahan dan pengawasan daripada sumberdaya manusia untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

B. Fungsi-Fungsi Manajemen (Management Functions)
Sampai saat ini, masih belum ada consensus baik di antara praktisi maupun di antara teoritis mengenai apa yang menjadi fungsi-fungsi manajemen, sering pula disebut unsur-unsur manajemen.

Berbagai pendapat mengenai fungsi-fungsi manajemen yang dikemukakan beberapa penulis sebagai berikut:
Louis A. Allen : Leading, Planning, Organizing, Controlling.

Prajudi Atmosudirdjo : Planning, Organizing, Directing, atau Actuating and Controlling.

John Robert B., Ph.D : Planning, Organizing, Command -ing, and Controlling.

Henry Fayol : Planning, Organizing, Commanding, Coordinating, Controlling.

Luther Gullich : Planning, Organizing, Staffing, Directing, Coordinating, Repor-ting, Budgeting.

Koontz dan O’Donnel : Organizing, Staffing, Directing, Planning, Controlling.

William H. Newman : Planning, Organizing, Assem-bling, Resources, Directing, Controlling.

Dr. S.P. Siagian., M.P.A : Planning, Organizing, motivating and Controlling.

William Spriegel : Planning, organizing, Controlling

Lyndak F. Urwick : Forecasting, Planning Orga-nizing, Commanding, Coordina-ting, Controlling.

Dr. Winardi, S.E : Planning, Organizing, Coordi-nating, Actuating, Leading, Co-mmunication, Controlling

The Liang Gie : Planning, Decision making, Directing, Coordinating, Control-ling, Improving.

James A.F.Stoner : Planning, Organizing, Leading, and Controlling.

George R. Terry : Planning, Organizing, Staffing, Motivating, and Controlling.
Dari beberapa pendapat penulis di kombinasikan sebagai berikut:

Planning
Berbagai batasan tentang planning dari yang sangat sederhana sampai dengan yang sangat rumit. Misalnya yang sederhana saja merumuskan bahwa perencanaan adalah penentuan serangkaian tindakan untuk mencapai suatu hasil yang diinginkan. Pembatasan yang terakhir merumuskan perencanaan merupakan penetapan jawaban kepada enam pertanyaan berikut :
1. Tindakan apa yang harus dikerjakan ?
2. Apakah sebabnya tindakan itu harus dikerjakan ?
3. Di manakah tindakan itu harus dikerjakan ?
4. kapankah tindakan itu harus dikerjakan ?
5. Siapakah yang akan mengerjakan tindakan itu ?
6. Bagaimanakah caranya melaksanakan tindakan itu ?
Menurut Stoner Planning adalah proses menetapkan sasaran dan tindakan yang perlu untuk mencapai sasaran tadi.
Organizing
Organizing (organisasi) adalah dua orang atau lebih yang bekerja sama dalam cara yang terstruktur untuk mencapai sasaran spesifik atau sejumlah sasaran.
Leading
Pekerjaan leading meliputi lima kegiatan yaitu :
• Mengambil keputusan
• Mengadakan komunikasi agar ada saling pengertian antara manajer dan bawahan.
• Memeberi semangat, inspirasi, dan dorongan kepada bawahan supaya mereka bertindak.
Memilih orang-orang yang menjadi anggota kelompoknya, serta memperbaiki pengetahuan dan sikap-sikap bawahan agar mereka terampil dalam usaha mencapai tujuan yang ditetapkan.
Directing/Commanding
Directing atau Commanding adalah fungsi manajemen yang berhubungan dengan usaha memberi bimbingan, saran, perintah-perintah atau instruksi kepada bawahan dalam melaksanakan tugas masing-masing, agar tugas dapat dilaksanakan dengan baik dan benar-benar tertuju pada tujuan yang telah ditetapkan semula.
Motivating
Motivating atau pemotivasian kegiatan merupakan salah satu fungsi manajemen berupa pemberian inspirasi, semangat dan dorongan kepada bawahan, agar bawahan melakukan kegiatan secara suka rela sesuai apa yang diinginkan oleh atasan.
Coordinating
Coordinating atau pengkoordinasian merupakan salah satu fungsi manajemen untuk melakukan berbagai kegiatan agar tidak terjadi kekacauan, percekcokan, kekosongan kegiatan, dengan jalan menghubungkan, menyatukan dan menyelaraskan pekerjaan bawahan sehingga terdapat kerja sama yang terarahdalam upaya mencapai tujuan organisasi.
Controlling
Controlling atau pengawasan, sering juga disebut pengendalian adalah salah satu fungsi manajemen yang berupa mengadakan penilaian, bila perlu mengadakan koreksi sehingga apa yang dilakukan bawahan dapat diarahkan ke jalan yang benar dengan maksud dengan tujuan yang telah digariskan semula.

Reporting
Adalah salah satu fungsi manajemen berupa penyampaian perkembangan atau hasil kegiatan atau pemberian keterangan mengenai segala hal yang bertalian dengan tugas dan fungsi-fungsi kepada pejabat yang lebih tinggi.
Staffing
Staffing merupakan salah satu fungsi manajemen berupa penyusunan personalia pada suatu organisasi sejak dari merekrut tenaga kerja, pengembangannya sampai dengan usaha agar setiap tenaga memberi daya guna maksimal kepada organisasi.
Forecasting
Forecasting adalah meramalkan, memproyrksikan, atau mengadakan taksiran terhadap berbagai kemungkinan yang akan terjadi sebelum suatu rancana yang lebih pasti dapat dilakukan.
C. Tingkatan Manajemen (Manajemen Level).
Tingkatan manajemen dalam organisasi akan membagi tingkatan manajer menjadi 3 tingkatan :
1. Manajer lini garis-pertama (first line) adalah tingkatan manajemen paling rendah dalam suatu organisasi yang memimpin dan mengawasi tenaga-tenaga operasional. Dan mereka tidak membawahi manajer yang lain.
2. Manajer menengah (Middle Manager) adalah manajemen menengah dapat meliputi beberapa tingkatan dalam suatu organisasi. Para manajer menengah membawahi dan mengarahkan kegiatan-kegiatan para manajer lainnya kadang-kadang juga karyawan operasional.
3. Manajer Puncak (Top Manager) terdiri dari kelompok yang relative kecil, manager puncak bertanggung jawab atas manajemen keseluruhan dari organisasi.



[ Baca Selengkapnya ]...

Pengertian Kepemimpinan dan pemimpin (leadership and leader)

.
0 komentar

Dari akar kata “pimpin” kita mengenal kata “pemimpin” dan “kepemimpinan”. Dalam Ensiklopedi Umum, kata “kepemimpinan” ditafsirkan sebagai hubungan yang erat antara seorang dan sekelompok manusia karena adanya kepentingan bersama; hubungan Itu ditandai oleh tingkah laku yang tertuju dan terbimbing dari manusia yang seorang itu. Manusia atau orang ini biasanya disebut yang memimpin atau pemimpin, sedangkan kelompok manusia yang mengikutinya disebut yang dipimpin.

Dalam Webster’s New World Dictionary of the American Language

leadership adalah the position or guidance of a leader atau “the ability to lead”, dan

leader adalah “a person or thing that leades; directing, commanding, or guiding head, as a group or activity”.
Dalam buku psikologi antara lain dikatakan bahwa

leadership is a relation of an individual to a group, established in the interests of achieving ,some end”.

Dalam buku Foundations of Psychology itu dinyatakan bahwa seorang pemimpin yang sukses tergantung dua syarat dalam garis besarnya.

1. pemimpin itu “must share the values, attitudes and interests of the group. This psychological similarity is necessary for the identification of the followers with the leaders”.

2. bahwa kualitas pemimpin itu lebih tinggi dari para pengikutnya, akan tetapi tetap bersifat komunikatif dengan yang dipimpinnya.

Para penulis buku kepemimpinan di Indonesia, antara lain seperti Drs. Wahyo Sumidjo, Prof. Pamudji, Ir. Suyamto, dan Iain-lain, dalam gar is besarnya membahas tentang definisi kepemimpinan. Mereka telah mengutip dan atau menterjemahkan hasil rumusan para tokoh senior asing dalam hal ini, misalnya seperti:

Menurut Ralph Mtogdill (1950), Leadership is a process of ipfluencing the activities of an organized group in its task of goal setting and goal achievement”.
Menurut Fred E, Fiedler (1967),“Leadership is the process of influencing group activities toward goal setting and goal achievement”.
Menurut Martin J. Gannon (1982), “Leadership is the ability of a superior to influence the behavior of subordinates; one of the behavioral in organization”.
Menurut Paul Hersey, Kenneth H. Blanchard (1982) Leadership is the process of influacing the activities of an individual or a group in efforts toward goal achievement in a given situation”.
Menurut George R. Terry (1972),“Leadership is the relationship in which one person, or the leader, influences others to work together willingly on related tasks to attain that which the leader desires”.
Menurut Robert Tennenbaum, Irving R. Weschler dan Fred Massarik (1961). “We define leadership as interpersonal influence, exercise in situation and directed through the communication process, toward the attainment of a specific goal or goals”.
Menurut Richard N. Osborn, James G. Hunt dan Lawrence R Jauch (1980), “Leadership – all ways in which one person exert influence over others”.
Menurut, R.D. Agarwal (1982), “Leadership is the art of influencing others to direct their will, abilities and efforts to the achievement of leader’s goals. In the context of organization, leadership lies in influencing individual and group effort toward the optimum achievement of organizational objectives”.

Menurut Harold Korntz & Cirill O’Donnell (1976),“Leaderships in the art of inducing subordinates to accomplish their assignment with zeal and confidence”.


Dari definisi-definisi tersebut, tampak bahwa perumusan tentang kepemimpinan bertitik tolak pada tiga hal.

Pertama, ada yang memberikan penekanan pada kepribadian, kemampuan dan kesanggupan pemimpin.

Kedua, ada yang memberikan penekanan kegiatan, kedudukan dan perilaku pemimpin.

Ketiga, Mda yang memberikan penekanan kepada proses interaksi antara pemimpin, bawahan dalam situasi tertentu.

Adapun Beberapa pendapat ahli mengenai Kepemimipinan (dalam bahasa Indonesia):
Menurut John Piffner, Kepemimpinan merupakan seni dalam mengkoordinasikan danmengarahkan individu atau kelompok untuk mencapai suatu tujuan yang dikehendaki (H. Abu Ahmadi, 1999:124-125).
Kepemimpinan adalah pengaruh antar pribadi, dalam situasi tertentu dan langsung melalui proses komunikasi untuk mencapai satu atau beberapa tujuan tertentu (Tannebaum, Weschler and Nassarik, 1961, 24).
Kepemimpinan adalah suatu proses yang memberi arti (penuh arti Kepemimpinan) pada kerjasama dan dihasilkan dengan kemauan untuk memimpin dalam mencapai tujuan (Jacobs & Jacques, 1990, 281).
Kepemimpinan merupakan suatu kemampuan, proses, atau fungsi pada umumnya untuk mempengaruhi orang-orang agar berbuat sesuatu dalam rangka mencapai tujuan tertentu (Slamet, 2002: 29).
Kepemimpinan adalah sikap pribadi, yang memimpin pelaksanaan aktivitas untuk mencapai tujuan yang diinginkan (Shared Goal, Hemhiel & Coons, 1957, 7).
Kepemimpinan adalah suatu proses yang mempengaruhi aktifitas kelompok yang diatur untuk mencapai adalah pengaruh antar pribadi, dalam situasi tertentu dan langsung melalui proses komunikasi untuk mencapai satu atau beberapa tujuan tertentu (Tannebaum, Weschler and Nassarik, 1961, 29).
Kepemimpinan adalah aktivitas untuk mempengaruhi perilaku orang lain agar supaya mereka mau diarahkan untuk mencapai tujuan tertentu (Thoha, 1983:123).
Kepemimpinan adalah sekumpulan dari serangkaian kemampuan dan sifat-sifat kepribadian, termasuk didalamnya kewibawaan, untuk dijadikan sebagai sarana dalam rangka meyakinkan yang dipimpinnya agar mereka mau dan dapat melaksanakan tugas-tugas yang dibebankan kepadanya dengan rela, penuh semangat, ada kegembiraan batin, serta merasa tidak terpaksa ( Ngalim Purwanto ,1991:26).

Adapun pengertian pemimpin sebagai berikut:

Ahmad Rusli dalam kertas kerjanya Pemimpin Dalam Kepimpinan Pendidikan (1999), Menyatakan pemimpin adalah individu manusia yang diamanahkan memimpin subordinat (pengikutnya) ke arah mencapai matlamat yang ditetapkan.
Miftha Thoha dalam bukunya Prilaku Organisasi (1983: 255), Pemimpin adalah seseorang yang memiliki kemampuan memimpin, artinya memiliki kemampuan untuk mempengaruhi orang lain atau kelompok tanpa mengindahkan bentuk alasannya.
Kartini Kartono (1994. 33), Pemimpin adalah seorang pribadi yang memiliki kecakapan dan kelebihan khususnya kecakapan dan kclebihan disatu bidang, sehingga dia mampu mempengaruhi orang-orang lain untuk bersama-sama melakukan aktivitas-aktivitas tertentu, demi pencapaian satu atau beberapa tujuan.
C. N. Cooley (1902), Pemimpin itu selalu merupakan titik pusat dari suatu kecenderungan, dan pada kesempatan lain, semua gerakan sosial kalau diamati secara cermat akan akan ditemukan kecenderungan yang memiliki titik pusat.
Henry Pratt Faiechild dalam Kartini Kartono (1994: 33), Pemimpin dalam pengertian ialah seorang yang dengan jalan memprakarsai tingkah laku sosial dengan mengatur, mengarahkan, mengorganisir atau mengontrol usaha/upaya orang lain atau melalui prestise, kekuasaan dan posisi. Dalam pengertian yang terbatas, pemimpin ialah seorang yang membimbing, memimpin dengan bantuan kualitas-kualitas persuasifnya dan akseptansi/ penerimaan secara sukarela oleh para pengikutnya.
Sam Walton, Pemimpin besar akan berusaha menanamkan rasa percaya diri pada para pendukung. Jika orang memiliki percaya diri tinggi, maka kita akan terkejut pada hasil luar biasa yang akan mereka raih.
Ahmad Rusli dalam kertas kerjanya Pemimpin Dalam Kepimpinan Pendidikan (1999), Pemimpin adalah individu manusia yang diamanahkan memimpin subordinat (pengikutnya) ke arah mencapai matlamat yang ditetapkan.
Rosalynn Carter, “Seorang pemimpin biasa membawa orang lain ke tempat yang ingin mereka tuju”. Seorang pemimpin yang luar biasa membawa para pendukung ke tempat yang mungkin tidak ingin mereka tuju, tetapi yang harus mereka tuju.
John Gage Allee, Leader…a guide;a conductor; a commander” (pemimpin itu ialah pemandu, penunjuk, penuntun; komandan).
Jim Collin, Mendefinisikan pemimpin memiliki beberapa tingkatan, terendah adalah pemimipin yang andal, kemudian pemimpin yang menjadi bagian dalam tim, lalu pemimpin yang memiliki visi, tingkat yang paling tinggi adalah pemimpin yang bekerja bukan berdasarkan ego pribadi, tetapi untuk kebaikan organisasi dan bawahannya.
Modern Dictionary Of Sociology (1996), Pemimpin (leader) adalah seseorang yang menempati peranan sentral atau posisi dominan dan pengaruh dalam kelompok (a person who occupies a central role or position of dominance and influence in a group).
C.N. Cooley dalam “ The Man Nature and the Social Order”, Pemimpin itu selalu merupakan titik pusat dari suatu kecenderungan, dan sebaliknya, semua gerakan sosial, kalau diamat-amati secara cermat, akan ditemukan didalamnya kecenderungan-kecenderungan yang mempunyai titik pusat.
I. Redl dalam “Group Emotion and Leadership”, Pemimpin adalah seorang yang menjadi titik pusat yang mengintegrasikan kelompok.
J.I. Brown dalam “Psychology and the Social Order”, Pemimpin tidak dapat dipisahkan dengan kelompok, tetapi dapat dipandang sebagai suatu posisi yang memiliki potensi yang tinggi dibidangnya.
Kenry Pratt Fairchild dalam “Dictionary of Sociologi and Related Sciences”.
Pemimpin dapat dibedakan dalam 2 arti :
- Pemimpin arti luas, seorang yang memimpin dengan cara mengambil inisiatif tingkah laku masyarakat secara mengarahkan, mengorganisir atau mengawasi usaha-usaha orang lain baik atas dasar prestasi, kekuasaan atau kedudukan.
- Pemimpin arti sempit, seseorang yang memimpin dengan alat-alat yang menyakinkan, sehingga para pengikut menerimanya secara suka rela.
Dr. Phil. Astrid S. Susanto, Pemimpin adalah orang yang dianggap mempunyai pengaruh terhadap sekelompok orang banyak.

Leadership dan Headship
Pada umumnya kata leadership diterjemahkan sebagai Kepemimpinan, tetapi headship sebaiknya diterjemahkan sebagai apa? Leadership dapat ditafsirkan dalam dua pengertian. Pertama, meliputi pengertian headship dan kedua, leadership ditafsirkan berbeda dengan headship.
Bass misalnya mendefinisikan leadership dalam arti luas, dalam arti meliputi banyak cara yang dilakukan oleh leaders dan heads serta berbagai sumber yang digunakan untuk mengungkapkan kekuasaannya. Akan dapat puladidef.inisikan secara lebih sempit, seperti misalnya yang dilakukan oleh C.A Gibb (1969), yang membedakan antara leadership dengan headship sebagai berikut:
1)Headship diselenggarakan melalui suatu sistem yang diorganisasikan dan tidak berdasarkan pengakuan spontan para anggotanya.
2)Tujuan kelompok dipilih oleh kepala (head person) sesuai dengan minat dan tidak ditentukan oleh kelompok itu sendiri secara internal.
3)Dalam headship/ hanya ada sedikit atau bahkan tidak ada sama sekali tindakan bersama dalam mencapai tujuan.
4)Dalam headship, ada jurang sosial yang lebar antara anggota-anggota kelompok dan kepala (the head), yang mengusahakan agar ada jarak sosial ini, sebagai suatu alat bantu untuk memaksa kelompoknya.
5)Kewibawaan seorang pemimpin (leader) secara spontan diakui oleh para anggota kelompok yang bersangkutan dan terutama oleh para pengikutnya.



[ Baca Selengkapnya ]...

MEMPERCEPAT DOWNLOAD DENGAN TORRENT

.
0 komentar

1. LLVLord TCP / IP Patch

Walaupun bukan termasuk tip untuk uTorrent, tetapi Anda harus melakukan hal ini agar modifikasi tips lainnya mampu bekerja dengan baik. Selain Microsoft.com, tip ini dapat ditemukan di mana-mana. Batas jumlah max WinXP adalah setengah koneksi hanya 10 TCP. Gunakan Llvlord patch untuk mengubah batasannya menjadi 50, bahkan 100 (angka tersebut udah maksimum).

2. Memilih angka tepat untuk Port

Tip ini aplikasinya adalah dengan menggunakan port dari jangkauan port pilihan—antara 49.152 sampai 65.535. Salah satu port dinamis atau private port—untuk menjaga lintasan ISP Anda melalui BitTorrent. Caranya: pilih Options -> Preferences -> Connection dan masukkan angka perkiraan (misalnya: 57000). Lalu save.

Untuk testing, buka Options -> Speed Guide... dan klik tombol " Test if port is forwarded properly ". Ini akan membuka panel µTorrent port yang akan memberitahukan Anda jika port terbuka atau tidak.

Jika muncul pesan “OK” maka bisa lanjut ke langkah ke-3.

Jika tidak, berarti ada trouble pada port tersebut, bisa dicoba dengan angka lain. Untuk tes kali ini, kami memilih port 57000.

A. Personal Firewall - Jika Anda menjalankan software firewall seperti: ZoneAlarm, Norton Internet Security, Norton Personal Firewall, CounterSpy, McAfee, dll, maka anda harus mengkonfigurasikan firewall tersebut untuk µTorrent agar mampu mengakses ke port 57000. Hal ini biasa terjadi pada µTorrent, dan firewall tersebut selalu protektif (namanya juga firewall). Cukup pilih opsi ke "Always Allow" untuk mengakses Internet. Jika Anda menggunakan Windows Firewall, µTorrent dikonfigurasi (secara default) untuk itu, jadi gak usah repot-repot men-set ulang.

B. Home Router - Jika Anda menjalankan router (yang disebut jalur akses nirkabel), Anda mungkin harus mengkonfigurasi langsung ke semua jalur TCP / UDP BitTorrent ke port 57000 yang akan diarahkan ke komputer Anda. Untuk itu kunjungi saja http://www.portforward.com/routers.htm . Klik router yang anda gunakan. Klik aplication lalu ikuti petunjuk selanjutnya.

3. Mengoptimalkan kecepatan upload

Setting dalam kasus kali ini adalah 80% dari keseluruhan kapasitas upload. Untuk mencoba kecepatannya kunjungi aja [url]speedtest.net[/url]. Setelah testing terlaksana, ubah untuk menampilkan hasil output dalam kilobyte (lihat 'Speed Measure' di kiri atas).

Lalu Preferences -> Connection dan masukkan angka baru untuk rata-rata Maximum Upload. Angka maksimum isilah dengan “0”.

4. Setting BitTorrent

Pada Options -> Preferences -> BitTorrent Anda harus membuat beberapa modifikasi direkomendasikan. Pada bagian pertama - " Number of Connections", ubah menjadi:

Global Max. number of connections: 800

Maximum number of connected peers per torrent: 125

Number of upload slots per torrent: 80

Pada bagian berikutnya, " Additional BitTorrent Features ", centang semuanya:

Enable DHT network

Enable Local Peer Discovery

Ask Tracker for Scrape Information

Enable Peer Exchange

Terakhir, pastikan bahwa "Protocol Encryption" ter-set Enable, centang juga "Allow incoming legacy connections ". Gambarnya seperti ini:

5. Enable Encryption

Pada Options -> Speed Guide…... pastikan "Enable Encryption" tercentang. Hal ini dapat membantu bagi pengguna yang kecepatan downloadnya lemot pada ISP yang berpengaruh pada jalur P2P.

6. Advance Setting

Pada Options -> Preferences -> Advanced anda perlu membuat beberapa penyesuaian. Geser scroll ke bawah dan cari "net.max_halfopen" ubah dari 8 menjadi 50. (Jika Anda memakai koneksi dial up tidak usah diubah). Lalu cari "bt.connect_speed" ganti nilai 20 menjadi 50. Yang terakhir cari "diskio.flush_files" pastikan menjadi true. Klik Apply dan OK untuk menyimpan perubahan.

Setelah melakukan perubahan tersebut, restart uTorrent Anda. Jika telah tersambung maka ada warna hijau pada µTorrent bar bagian bawah—ini berarti Anda sudah tersambungkan. Memang terkadang agak lama nunggu ijo-nya tuh icon.



[ Baca Selengkapnya ]...

 
This Blog is proudly powered by Blogger.com | Template by miscah.blogspot.com